SEJARAH

Secara historis Kecamatan Ungaran Timur merupakan salah satu dari 19 Kecamatan yang ada di Kabupaten Semarang yang merupakan pemekaran dari Kecamatan Ungaran sehingga menjadi Kecamatan Barat  dan Kecamatan Ungaran Timur. Pemekaran Kecamatan tersebut diatur dalam Peraturan Daerah Kabupaten Semarang No 12 tahun 2003 tentang Pembentukan Kecamatan Ungaran Timur, yang meliputi lima Kelurahan dan lima desa.

Secara geografis wilayah Kecamatan Ungaran Timur terletak pada ketinggian kurang lebih   294 m di atas permukaan laut, dengan suhu udara rata-rata 21 – 35 derajat celcius.