Alun-alun Bung Karno

kknkalirejo2018.wixsite.com

Alun-alun Bung Karno terletak di Kelurahan Kalirejo, Kecamatan Ungaran Timur, Kabupaten Semarang merupakan pengganti alun-alun Bung Karno yang diresmikan pada tahun 2014 oleh Bupati Kabupaten Semarang, Bapak dr. Mundjirin, SpOG. Terdapat tulisan UNGARAN pada tepi alun-alun yang bisa digunakan untuk berfoto. ​Alun-alun Bung Karno berbentuk lapangan yang disekelilingnya terdapat jalan yang bisa digunakan untuk jogging track. Di sini juga menyediakan permainan seperti sepatu roda, sekuter, becak hias, motor mini, dan sebagainya yang dapat dimainkan anak-anak hingga orang dewasa. Pada hari Minggu lokasi ini akan dipadati oleh para pedagang mirip seperti pasar dadakan, yang menjual berbagai macam kebutuhan pokok, makanan khas, hingga pakaian.

kknkalirejo2018.wixsite.com

Terdapat juga lokasi yang digunakan untuk kumpul komunitas tertentu seperti panjat tebing dan skate board. Alun-alun juga dipercantik dengan adanya air mancur disisi tulisan Ungaran yang menjadi spot yang menarik untuk berfoto. Alun-alun bisa diakses lewat jalan tol Semarang-Ungaran, letaknya tidak jauh dari pintu tol Ungaran tinggal belok kanan dan posisinya ada di kiri jalan. Jika diakses dari jalan utama Semarang-Solo setelah pom bensin Ungaran ada lampu merah belok kiri, lurus setelah bertemu lampu merah, lurus dan posisi alun-alun nanti ada di kiri jalan.

Author: admin_kecamatan